Senin, 24 November 2008

KITA FREAK (KILasan ceriTA FREAK) 2

Hari ini, saya dan Nico, juga beberapa teman lain mengikuti remedial Kimia di Lab, sedangkan teman lain yang tidak remed tetap di kelas mengikuti pelajaran seperti biasanya. Usai remed, saya bergegas langsung menuju kelas karena tidak mau tertinggal pelajaran *HAHA. BOHONG ABIS*



Di kelas XI IPA I. . .



Saya menghampiri Jentong, Celli, Ayeng, dan Suneo.


Jentong : "Kor, lo tau nggak FREAKY itu sebenernya Bahasa Indonesianya apa?"

Koro : "Freaky itu aneh kan?"

Jentong : "SALAH! Freaky itu tendangan bebas!!"



Bagi Anda yang telah mengerti maksudnya Jentong, berarti Anda termasuk orang yang ber-IQ di sekitar 1000

Dan karena IQ saya di atas 5000, saya tak mengerti apa yang dimaksud oleh Jentong.



Nico datang mendekati kami . . .

Jentong melayangkan pertanyaan yang sama persis.



Dan ternyata Nico sadar.


Nico : "BEGOO!! FRIKK DASAR!! TENDANGAN BEBAS MAH
FREE KICK TAU BUKAN FREAKY!!!"

Koro : *pasang tampang bego* Hah? Jadi maksudnya itu toh? main plesetan? Goblog ya guaa. IQ gua ketinggian sih.."


Amanat

Kalau jadi orang jangan sampai punya IQ yang terlalu tinggi kayak gua, sampe-sampe hal sepele aja nggak kepikiran. HAHA. lol XDXD

KITA FREAK (KILasan ceriTA FREAK) 1

Suatu siang di dalam taksi yang secara kuantitas bisa dibilang no.1 di Indonesia ini . . .

Di dalam taksi BB *inisial* ini, ada saya dan 4 orang teman saya. Yang pertama; Nico sedang duduk di samping pak supir yang duduk di muka mengendali taxi supaya baik jalannya. brumm..loh jadi nyanyi* , dan sisanya duduk rapih di kursi belakang (ada Asther, Sasa, Cumi, dan saya my self)



Sasa : "eh teman, kalian tau nggak ada sekolah TAIWAN INTERNATIONAL di Jakarta?"

Koro : "Heh? ada yaa? pasti isinya cinko *cina kota* semua deh. Beh, males deh. "

Nico : "Iya ada tau"

Asther : "di daerah Jakbar kalo ga salah?"

Cumi : "Haha.. Taiwan? TAI-nya waWAN dong? gyahaha"

Koro : "Ah bego lo cum. basi banget ah. gituan mah udah dari zaman SD"

Nico : *memandang lurus ke depan tidak menggubris ocehan Cumi, namun tiba-tiba ia tersentak kaget*

Nico : "CUM MAMPUS LO! ABANG TAKSINYA NAMANYA WAWAN!! "

Semua kecuali Cumi : " WAHAHAHAHA! !"


Cumi tersipu malu sambil bilang "MAAF MASS"


Rupanya Nico melihat kartu identitas si emass taksi ini yang tepat berada di depan matanya.


Amanat *mengingat dibalik semua peristiwa pasti punya pesan tersendiri*
Kalau naik taksi, hal pertama yang harus dilakukan adalah KENALAN! supaya hal seperti ini tidak diulang kembali. Kan kasian atuh abang taksinyaa. :'(

Selasa, 18 November 2008

KERIBUTAN DI KELAS


KEBODOHAN KEMBALI TERJADI!


Selasa, 18 November 2008 bertempat di depan ruang kelas XI IPA SATU SMA SANTA URSULA Jln Pos 2
Kami, FREAK COMMUNITY hari ini membahas tentang the real name of thing can be seen above Hey, do you know what is this? LET'S ANSWER IT!

Nah, tadi tuh ketika anak IPA SATU yang pada remed fisika mengerjakan soal remed di dalem kelas, kita yang nggak remed pada leha-leha di luar kelas (padahal di suruh belajar). Terus, ke-FREAK-an kita dimulai.

"Eh. yang bener tuh cekrekan ato steples ato jegrekan sih?" *sambil menunjuk ke arah korban yg bersangkutan*

"CEKREKAN TAU!!" kata salah seorang yang mau ikutan nge-FREAK.

"IKHH, STEPLES TAU NAMANYA!!"

"BUKANNNN. PAYAH AH, JEGREKAN TAU..." mulai terjadi adu pendapat YANG SEBENERNYA NGGAK MEANING AT ALL!!!

"Jegrek jegrek mah bunyinya gevleg!!" graorrrr...


Terus, mulai di buat list nama-nama panggilan untuk si benda . . . dan inilah di antaranya . . .

Cekrekan
Staples
Steples
Stapler
Stepler
Jekrekan
Jegrekan
Jegregan
Jekregan
Djekrekan
Djegregan
Djekregan
Djegrekan

Masih ditelusuri kebenarannya, Anda berminat membantu menghilangkan kebingungan anak KFC (Kita Freak Community)? silahkan isi chat box-nya, saya menerima segala usul dan pendapat kalian. Thanks.


Sabtu, 15 November 2008

nostalgila

Kahitna - Takkan terganti

Telah lama sendiri

Dalam langkah sepi
Tak pernah kukira bahwa akhirnya
Tiada dirimu di sisiku

Meski waktu datang dan berlalu sampai kau tiada bertahan
Semua tak 'kan mampu mengubahku
Hanyalah kau yang ada di relungku
Hanyalah dirimu mampu membuatku jatuh dan mencinta
Kau bukan hanya sekedar indah
Kau tak akan terganti
Tak pernah kuduga bahwa akhirnya
Tergugat janjimu dan janjiku


Kahitna - Tak Akan Terganti

Free Search Video Music at www.codelagu.com



Lagi cinta berat sama lagu jadul yang satu ini.
merinding.
~memang hanyalah KAU yang ada di relungku dan takkan terganti~

WAWANCARA PART III


Setelah menunggu beberapa lama, akhirya kami berada di ruangan yang dipergunakan untuk wawancara. Kami bingung bagaimana membuka pembicaraan. Kemudian salah satu dari kita mulai menanyakan tentang kehidupan sekolah mas Yovie.


Beliau menempuh pendidikan SMA di SMA 5 Bandung, kemudian melanjutkan ke Universitas Padjajaran (lulus cum loud HI loh! *plok plok)dan kabarnya akan mengambil master untuk melanjutkan pendidikannya. Selama masa SMA, ia sering ngecengin anak-anak dari sekolah tetangga yaitu SMA Santa Angela Bandung.


Di dekat sekolah saya itu, ada sekolah kayak kalian juga. Namanya Santa Angela. Lambangnya sama kayak kalian, ada SERVIAM-nya juga.. Jadi laki-laki di sekolah termasuk saya, sehabis pulang sekolah suka cegat-cegatin anak Santa Angela. Haha.” akunya.


Tim reportase : “Menurut mas Yovie kekuatan Yovie and Nuno tuh ada dimana sih?”


Y : “Mungkin kekuatan musiknya yah. Soalnya begini, musisi Indonesia zaman sekarang bukannya berlomba-lomba membuat karya yang berkualitas, tetapi malah membuat kalimat-kalimat latah yang bisa diikuti oleh masyarakat. Itulah yang membuat bangsa ini tak kunjung maju. Saya percaya, Yovie and Nuno adalah band terbaik di Indonesia saat ini, baik dilihat dari penghargaannya, kita sudah meraih MTV Asia Awards dan MTV Indonesia Awards, dari segi kualitasnya, apalagi dari penjualan RBT yang sangat melejit. Namun sayang, ada satu kekurangan dari Yovie and Nuno……”


Ayo, apa coba kekurangan YN menurut mas Yovie?


Y: “Sayang di YN, ada satu yang TERLALU ganteng. Menurut aku itu memperlemah”


Dasar mas Yovie, iri kali dia?

Oh jelas bukan.


Yovie melanjutkan, ”Karena ada satu anak Korea yang nyasar ke sini (menyindir Dikta maksudnya.. ), penggemar grup band saya jadi kebanyakan cewek semua. Dan fans cewek itu nggak loyal, terus terang aja ya, fans cewek itu kalau ada yang ganteng satu, dia suka, terus besoknya ada yang ganteng lagi, dia pindah lagi. Nah kalau fans cowok, kalau sudah suka musiknya, ia akan suka selamanya. Nah makanya itu, kalian sama sekali nggak loyal. Saya mau fans yang benar-benar suka sama musiknya, bukan fisiknya…Yah, hmmm jadi kekuatan YN itu ada pada kekuatan komposisi dan karakter voicing. Ada Dudi yang voicenya cowok banget dan Dikta yang klimis banget dan digilai para ABG-ABG. Nah, akbitnya kalau tidak ada Dudi atau tidak ada yang cowok banget itu, kita akan terlihat seperti BOYBAND dan itu sangat menakutkan bagi saya..Untung juga, ada mas Diat yang bulet dan gendut, itulah penyeimbang.”


Kebayang nggak sih teman-teman? YN jadi boyband.. HAHAHAHAHA..


“Kalau YN yang dulu kan penggemarnya 50:50. ada banyak cowoknya juga. Karena itu, band-nya jadi terlihat GAHAR.. Nah, kalau sekarang.. bayangkan! Berapa banyak laki-laki yang jadi fans-nya YN? Paling bisa dihitung dengan jari.. Dan si Korea nyasar ini paling lemah dalam urusan teknis , tetapi suaranya berkarakter. Nah itu juga kelebihan dari dia. Suara tipisnya ini bisa melengkapi suara Dud yang kuati. Tapi jika dilihat secara teknis, memang Dikta paling lemah. Mungkin kalian sering dengar, suara Dikta jauh di bawah Dudi. Tetapi, baru nyanyi satu kata, penggemar ceweknya sudah teriak-teriak.Jadinya kesalahan itu tertutupi. Tetapi, walaupun begitu Dikta tetap harus banyak berlatih supaya tidak ketinggalan dengan Dudi. Nah, mata kalian jadi terbuka kan? Kita punya kelebihan dan kekurangan. Tetapi, saya yakin YN terbaik saat ini.”


Tim Reportase : “Ceritakan tentang Kahitna, mas!Susah nggak sih bagi waktunya?”


Y : “Albumnya akan keluar bulan Februari tahun depan. Menurut saya, kahitna adalah sebuah grup musik cinta yang tak pernah ada yang sama. Walaupun beberapa band sudah ada yang mulai mengikuti jejak Kahitna, tapi tidak ada yang benar-benar sama seperti Kahitna. Kahitna punya musik yang selalu bisa di dengar kapan saja dan tetap enak di dengar. Walaupun banyak anggotanya ( 9 orang) tetapi ngurusnya lebih mudah daripada Yovie Nuno yang cuma 4 orang. Kalau soal bagi waktu, aku sih selalu berpikir positif dan melakukannya dengan segenap hati. "


Tim Reportase :Pernah beli vcd atau dvd bajakan nggak mas?"


Y: “Oh, aku sih nggak pernah. Tapi, kalau kaset PS2 aku pernah. Hehe. Karena emang itu nggak ada yang asli. Aku suka banget sama Winning Eleven. Mkanya terpaksa deh beli yang bajakan.”


Tim Reportase : “Iya, temanku pernah liat mas lagi beli kaset bajakan..”


Y : “ohh. Haha. Mungkin kali ya…Ada pertanyaan tentang cewek yang aku suka nggak nih? Aku suka banget yang oriental gitu. Kayak Dominique."


***********

Pilih salah satu :


Sandra Dewi atau Dewi Sandra :

~Sandra Dewi. Aku suka yang orienta!”

Hidup untuk musik atau musik untuk hidup :

~“Hidup untuk musik!”

The Beatles atau U2 :

~“The Beatles”

ST12 atau Kangen Band :

~ “Waduhh, aku mules kalau dengar dua-duanya. Tapi yang paling mending ST 12 deh. Mereka sebenarnya bagus, Cuma salah pilih jalan aja.”

Dewi persik atau Julia perez :

~“Waduh, susahh…Kalau kepepet nggak ada cewek lagi…….Hummmm,.. Nggak dua-duanya deh!!”

Craig David atau Brain McKnight :

~“Ini aku suka dua-duanya”

Titanic atau Romeo and Juliet :

~“Aku nggak suka. Soalnya dua-duanya ada Lenardo de Caprio sih. Aku iri sama dia. Tapi, Titanic deh karena ada kapalnya

Praha atau Swiss :

~”Praha aja deh”



***********


Pengetahuan Umum :

  1. Padamu Negeri karangan siapa? “Ismail Marzuki!” (dengan PDnya menjawab.) SALAH! (Kusbini)
  2. 10 November terjadi di mana? Surabaya
  3. Pahlawan Revolusi! Panjaitan, A.Yani, Tendean
  4. Patung Pancoran nunjuk kea rah mana? Monas *SALAH!* (Tebet)
  5. SBY presiden ke berapa? (menghitung) SBY ke6
  6. Patung bunderan HI namanya apa? Patung Selamat Datang
  7. Kolintang berasal dari mana? Manado

Y : “Nah sekarang aku tanya balik, kenapa nama daerah itu TEBET?”

Tim : ”Kenapa mas? *mulai tertarik*

Y : “Jadi pedagang dataran Cina itu zaman dahulu kan datang ke Bandar Jakarta. Nah, yang ke arah Jakarta Selatan yang pertama kali datang adalah orang Nepal dan TIBET. Makanya itu , daerah itu bernama TEBET”

Gue : ”Iya, aku prenah denger! Siapa gitu pernah cerita..”

Y : “Pernah denger ya, kan aku BOHONG!! *puas* HAHAHAHAHA!!”

Gue : “Waduh, berarti aku dulu diboongin juga. AHH. BOONGANYA BASI!! Kuno-kuno!!”

Hahaha. Ketawa deh terbahak-bahak!


***********

Satu kata menggambarkan apa nih?

MONYET ~ PISANG

PENGHARGAAN ~ UANG

DIKTA ~ KOREA

FANS ~ TYN

BAKSO ~ MALANG

SONY BMG ~ YOVIENUNO

YOVIENUNO ~ SONY BMG *nggak kreatip!*

MAS BEDI ~ GENDUT

BANDUNG ~ ROMANTIS

CIMOL ~ BAJU MURAH


***********

Pengalaman norak : Mas Yovie jadi COWOK SAMPUL waktu SMA!! Abis naik catwalk sekali, nggak mau naik lagi katanya.

Kelemahan mas Yovie : Nggak pernah hafal lagu-lagunya karena saking banyak!! Weee.. HEBAT. Bahkan dia pernah menyingkat dia milikku jadi DESE MILIK AKIKA *bahasa banci*

Rabu, 12 November 2008

Wawancara PART II


Dengan sedikit perjuangan, tanda tangan kepsek (Suster) akhirnya kita dapatkan. Setelah itu, surat kita fax ke nomor yang telah diberikan sebelumnya.

Akhirnya, surat sampai di tujuan dan ketika Mas Bedi kita hubungi kembali terlihat Mas Bedi menyetujui atau dengan kata lain KITA BOLEH MELAKUKAN WAWANCARA!

Esoknya, gue dkk datang ke TA; tempat di mana YN akan manggung hari itu. Setelah menyaksikan performance mas Yovie, Kang Diat, Mas Dudi, dan Kak Dikta kita langsung menuju backstage. Sayangnya, mas Bedi bilang kalau setelah manggung nggak ada acara makan-makan abreng seperti biasanya, mereka langsung cabut ke rumah masing-masing. Jadi, wawancara tidak bisa kita lakukan hari itu. Agak kesal sih, karena Mas Bedi tidak memberitahukan kita sebelumnya. Akhirnya, kita berbincang sejenak dengan Mas Bedi dan bertukar nomor telepon. Beliau mengatakan bahwa ia bisa membantu untuk wawancara Yovie Widianto saja. Soalnya, mereka manggung di Jakarta lagi belum tahu kapan sedangkan dateline pengumpulan hasil wawancara udah deket banget. Jelas ini sangat mengecewakan bagi kita. KARENA KITA MAU INTERVIEW SEMUAAA PERSONEL!!! BAGAIMANA INI??

Mas Bedi bilang kalau ia akan memberikan kabar kepastian wawancara paling lambat esok hari.

Ternyata, satu jam kemudian ia langsung memberitahu kami lewat pesan singkat bahwa wawancara bisa dilakukan hari SENIN 8 NOVEMBER 2008 di basecamp YN dan Kahitna yang bertempat di Galur Sari pada pukul 14.00

**************

Senin, 8 November 2008.

Kami berangkat menuju basecamp YN jam 14.00. (Jadwal interview diubah menjadi jam 15.00) dengan menggunakan taxi tanpa membawa seorang fotografer.”BENER-BENER NGGAK BONAFIT!!” Masak wawancara orang terkenal nggak bawa fotografer handal gitu?

Hal itu membuat kami agak risih juga. Masalahnya, hari itu kita benar-benar nggak siap wawancara. Hari sebelumnya, kita lupa membuat janji dengan anak fotografi dan pada hari itu, tidak ada anak yang membawa kamera. GRRR..

Ketua Reportase kita, Astrid tetap berusaha menghubungi anak-anak fotografi. Fortunately, Maria bersedia menyusul kami ke basecamp YN setelah mengikuti ekskur TOEFL di sekolah.

Pukul 14:30 setelah mengitari jalan-jalan berplang Galur Sari, kita berhasil sampai di tujuan. Jujur, kita shocked banget saat melihat basecamp YN untuk pertama kali . Kenapa? Yah, di luar dugaan kita lah. Kita pikir basecamp itu seperti gedung/rumah perkantoran yang tempatnya bersih,rapi, bagus. Tetapi, apa yang kita lihat? Benar-benar berbeda 360 derajat dengan yang kita duga.

Dari depan basecampnya terlihat kotor, tidak begitu besar (ukuran rumah biasa), dan cenderung berantakan. Kita bingung. Band se-eksis YN dan Kahitna lho! Kok basecampnya tidak terurus begitu?

Eh, ternyata di dalamnya lumayan lah. Ada studio rekaman, ruang kerja, dan yang terpenting kita bisa melihat PENGHARGAAN DOUBLE AND TRIPLE PLATINUMNYA YN!! Dengan bersikap anak norak, kita langsung foto-foto di sekitar award itu. Adiknya mas Yovie, mas Yoky aja sampai bingung melihat tingkah kita yang ~hmm mungkin aneh.. haha.. Dia baik lho! Baru sampai 5 menit di basecamp aja, kita udah di belikan the botol . haha.. ~nggak meaning.

15:30. Satu jam sudah kita menunggu sang pianis. Capek, lelah, lesu, letih, lepek karena habis kehujanan, dan belum lagi terbesit tentang ULANGAN FISIKA BESOK!! Rasanya pengen marah saat itu. LAMA BANGETTT… DAN LAPERRR!!

16:45. Di depan basecamp ada tukang bakso , dan karena laparnya udah nggak bisa di ajak kompromi, kitapun makan. HAHA.

DAN INI MEMALUKAN BANGET! Pas makan, eh si Mas Yovie datang. Kita langsung grogi setengah mampus. Bayangin aja, lagi makan enak-enak sambil leha-leha, eh terus si target dateng!! Busettt… :)

~to be continued~

Selasa, 11 November 2008

Wawancara Yovie Widianto PART I

Senin, 8 November kemarin bisa dikatakan sebagai hari paling gokil selama gue menjalani hidup di dunia fana ini. Kenapa? Yap, bisa ditebak lewat judul. Gue dan tim THE HUNTERS *tim reportase majalah SERVIAM* berhasil melakukan wawancara dengan seorang pianis sekaligus komposer terkenal yang tidak lain tidak bukan adalah Yovie Widianto. Siapa sih yang tidak mengenal beliau? “Nggak gahol banget sih lo” . Itu adalah sederet kata yang akan gue ucapkan terhadap kalian yang belum tahu dia.

Sebelum meng-interview Yovie Widianto atau lebih akrab disebut dengan Mas Yovie, kita sudah meminta persetujuan dengan Mas Bedi selaku manajer Yovie and Nuno, Kahitna, sekaligus Yovie sendiri. Sebelum ke Mas Bedi, bahkan kita pernah menghubungi langsung basecamp YN dan akhirnya pahit. Dengan alasan YOVIE AND NUNO (YN) sibuk, kita ditolak mentah-mentah. Gue rasa sih karena dikira kita main-main. Padahal ini jelas sangat serius! J

Setelah peristiwa pahit yang sempat meyulutkan semangat kami untuk mewawancarai artis, tiba-tiba terbesit di kepala kita.

“Lah, yang di basecamp kan hanya crew. Mestinya kita hubungi langsung manajernya! Crew kan kadang-kadang lebih sok ngartis dibanding artisnya sendiri.”

(KRITIK NIH! )

Kemudian, kita memutuskan untuk menelpon Mas Bedi dengan Liestya sebagai pembicara. Awalnya si Mas Bedi tidak menunjukan respon positif dengan permintaan wawancara kita. Ia hanya “Hmm hmmm.. mau kapan ya?”,”Besok deh telepon lagi!”

That’s it.

Tetapi, walaupun respon biasa-biasa saja yang kita dapat, itu tidak menghilangkan semangat kami. Kami malah semakin berkoar-koar (lho? Lebai..), karena merasa respon itu ada kemungkinan untuk berkembang menjadi yang positif. Ternyata, benar saja. There’s a will, there’s a way. Bener banget deh tuh kalimat. Asal punya harapan yang teguh, pasti ada jalan deh!

Di saat, anak SMA Santa Ursula sedang repot-repotnya membuat stand kelas untuk acara KEMBANG GULA besoknya, THE HUNTERS juga sibuk dengan wawancara yang dateline-nya sebentar lagi. Akhirnya di sela-sela waktu pembuatan stand kelas, kita menyempatkan diri untuk menghubungi mas Bedi lagi. Dan Syukur Puji Tuhan Alleluya, kita bisa wawancara asalkan kita membuat surat dari sekolah + ttd Kepsek yang menandakan kalau kita asli bukan gadungan. NAH, SURAT INI YANG BIKIN KITA PUSING! Mana sempat membuat surat? Kita lagi sibuk ngurus acara unggulan OSIS kayak gini? GRRRR…. Pusing rasanya saat itu. Belum lagi, apakah surat itu akan ditandatangani suster?

-be continued-